Wednesday, February 1, 2012

" Ngeksis Yang Nggak Sekedar Narsis "

Online... online.. online, hal yang kini sangat lumrah dan wajar dilakukan oleh sebagian besar penduduk dunia dari berbagai kalangan. Semakin menjamurnya situs-situs jejaring sosial membuat masyarakat Indonesia ikut-ikutan membuat akun dengan dalih agar tidak dicap sebagai orang yang  ketinggalan jaman dan "nggak update" dengan perkembangan teknologi. Benar saja, kalimat seperti ini pasti sudah sering kita dengar "hari gini nggak punya akun facebook". Apapun alasannya perkembangan teknologi sudah menjadi bagian dari evolusi gaya hidup masyarakat saat ini. Berbagai kalangan, mulai dari kaum muda, lembaga pemerintahan, kantor-kantor berita, bahkan wiraswastapun kini mulai senang bermain-main dengan jejaring sosial, baik untuk promosi ataupun sekedar mencari teman. Secara garis besar dapat disimpulkan mereka membuat akun di jejaring sosial agar bisa dikenal banyak orang. Apalagi lembaga-lembaga yang mempunyai tujuan finansial kehadiran jejaring sosial pasti berpengaruh cukup besar sebagai media promosi.
Nah apakah online di internet hanya sebatas facebook, twitter, atau online di jejaring sosial lainnya? Masyarakat pada umumnya hanya menghabiskan waktu online untuk update status di facebook atau sekedar main twitter. Apakah kita hanya bisa eksis lewat jejaring sosial? . Jejaring sosial memang wadah yang paling efektif untuk bisa eksis dan dikenal oleh banyak orang. Namun, disamping itu ada cara lain yang bisa kita gunakan untuk  memperkenalkan nama kita ke penjuru dunia, salah satunya adalah dengan menulis. Kegiatan menulis mungkin dianggap membosankan atau sulit bagi sebagian orang, namun kegiatan menulis bisa mengasah kreatifitas dan memperkaya kosa kata kita. Kita bisa memulai menulis di sebuah blog pribadi, jika ingin tulisan kita dimuat di media online, kita bisa mengirimkan beberapa tulisan di surat kabar online, bergabung dengan komunitas penulis di surat kabar tersebut seperti blogdetik atau kompasiana. Mengikuti berbagai event menulis juga bisa menjadi pilihan yang menarik dan bisa menambah pengalaman. Untuk anda yang lebih menyukai dunia fotografi, anda bisa mengikuti berbagai lomba fotografi atau mengirimkan hasil jepretan anda ke surat kabar online.
Penggunaan facebook atau jejaring sosial saat ini terlihat kurang efektif, bahkan sekarang ini jejaring sosial lebih sering digunakan sebagai tempat narsis dan pasang status galau oleh anak muda. Bukankah lebih baik jika facebook digunakan sebagai ajang berbagi ilmu dan pengetahuan dengan sesama?
Dengan membuat tulisan-tulisan berupa tips, ilmu pengetahuan, dan info-info penting, tulisan kita akan lebih bermanfaat bagi orang lain, daripada memasang status curhat atau foto-foto alay ala anak muda.
Dengan begitu kita tidak hanya dikenal sebagai seseorang yang eksis karena sekedar narsis, sering menulis status galau dan memajang foto-foto alay, namun kita akan lebih dikenal sebagai orang yang lebih bijak di mata orang banyak. Nah, untuk apa eksis kalau sekedar untuk narsis?
Mungkin itu sedikit hal mengenai eksis dan internet, jika anda punya cerita menarik lainnya anda bisa membaginya di :



Selamat memulai keeksisan anda di dunia maya :D

1 comment:

  1. sipppp eksis memang tidak narsis aja

    visit back ya........http://femalebox-tobipuken.blogspot.com/2012/01/lkmd-langkah-kecil-menjadi-diva-maya.html

    ReplyDelete