Friday, December 16, 2011

Merasakan Sensasi Brem





Brem merupakan salah satu oleh-oleh khas Madiun, kota kelahiran saya. Brem sudah sangat populer di kalangan masyarakat sekitar Jawa Timur. Rasa brem yang khas membuat camilan ini menjadi camilan favoorit bagi para wisatawan yang kebetulan singgah atau lewat di kota Madiun. Brem yang ada di pasaran saat ini bisa berbentuk padat atau cair, brem yang berbentuk cair biasanya berasal dari Bali atau Nusa Tenggara. Yang akan dibahas dalam tulisan ini adalah brem dalam bentuk padat.

Brem merupakan jajanan khas yang terbuat dari beras ketan yaitu cairan tape yang dipanaskan sampai kental kemudian didinginkan sampai memadat. Brem memiliki sensasi rasa yang khas saat sampai di mulut, ketika anda memakan brem dan brem tersebut sampai ke mulut anda, brem akan mencair dan timbul sensasi dingin di lidah anda. Brem khas Madiun berbentuk persegi panjang padat dengan rasa manis asam, kini brem Madiun sudah diinovasi dalam berbagai rasa, di pasaran kini telah tersedia brem rasa original, durian, cokelat, stroberi dan sebagainya. Harga brempun cukup bersahabat, yaitu antara Rp 5000,00 sampai Rp 10.000,00 per kotak yang berisi 3-5 batang.

Seperti halnya makanan beralkohol lain, brem dibuat dengan proses fermentasi oleh bakteri. Brem merupakan makanan yang banyak mengandung gula. Kandungan lain yang terdapat di dalamnya adalah asam laktat dan pati. Brem sangat praktis dan enak dinikmati kapan saja dan dimana saja. Selain rasanya yang begitu memanjakan lidah brem juga memiliki khasiat-khasiat yang penting bagi tubuh kita antara lain brem bisa membuat kulit halus, membantu menghilangkan jerawat serta membantu proses peremajaan kulit. Selain itu mengkonsumsi makanan beralkohol dengan dosis yang tepat dapat membuat perasaan lebih rileks serta bisa membunuh bakteri atau virus yang ada dalam tubuh.
Namun seperti produk olahan beralkohol lainnya konsumsi brem yang berlebihan bisa memabukkan bahkan memicu penyakit stroke. 

Nah, kalau kebetulan mampir atau lewat Madiun jangan lupa membeli brem, oleh-oleh khas yang lezat dan kaya manfaat. Selamat Mencoba :D

No comments:

Post a Comment