Friday, December 2, 2011

Batik Fraktal, Inovasi Tradisi Dengan Rumus Matematika

Batik merupakan seni atau corak yang khas dari Indonesia. Setiap daerah di Indonesia memiliki ke-khasan batik masing-masing. Batik yang terkenal dari Indonesia terutama berasal dari pulau Jawa. Sekarang pemerintah sedang gencar melakukan promosi terhadap produk batik Indonesia, batik tidak hanya digunakan pada motif-motif kain atau pakaian, namun sudah digunakan sebagai motif berbagai jenis benda. Sekarangpun sudah berkembang batik-batik bercorak modern yang lebih menarik dan lebih segar. Nah, gambar-gambar di bawah ini adalah motif atau corak batik Indonesia yang sering kita temui.


Berbagai macam motif batik khas Indonesi

Bagaimana dengan motif yang satu ini 


         Pernahkan anda membayangkan corak batik yang dibuat dengan rumus matematika? Mungkin sebagian besar dari anda akan merasa heran corak batik di atas ternyata dibuat dengan rumus matematika. Ya, corak batik diatas dinamakan batik fraktal. Fraktal sendiri  dapat didefinisikan sebagai bentuk-bentuk geometris pada skala yang kasar yang dapat dibagi-bagi secara radikal ( wikipedia ). Inovasi batik fraktal sendiri akan mampu memunculkan motif-motif baru yang lebih unik dan belum pernah ada sebelumnya. Hal ini tentu saja dapat mengatasi keterbatasan desain batik yang mungkin dapat membuat konsumen batik bosan dengan motif yang itu-itu saja. Motif batik fraktal sendiri dibuat dengan software-software tertentu dan motif batik fraktal relatif lebih cepat dibuat.
          Langkah pertama dalam membuat batik fraktal adalah menyiapkan alat untuk membuat motifnya yaitu komputer dengan spesifikasi cukup tinggi dan software tertentu. Yang kedua adalah melakukan proses desain, dengan menggunakan software khusus untuk membuat batik fraktal yang dilakukan dengan rumus-rumus matematika tertentu. Setelah itu hasil desain dicetak dengan kertas A4, kemudian diperbear dengan mesin fotokopi dan disalin pada kertas ukuran A0. Setelah disalin, proses selanjutnya adalah menggambar desain batik di atas kain putih, kemudian dilakukan proses pelilinan dan yang terakhir adalah melakukan proses pewarnaan. Secara garis besar pembuatan batik fraktal sama seperti pembuatan batik-batik lainnya. Bedanya motif batik fraktal dibuat dengan teknologi komputer dan rumus matematika.

Batik fraktal merupakan kombinasi dari empat elemen, yaitu seni, budaya, sains, dan teknologi. Sekarang ini batik fraktal sudah semakin berkembang di Indonesia. Bahkan negara tetanggapun juga mulai melirik batik fraktal buatan Indonesia. 
Mari lestarikan budaya negeri ini dengan teknologi :D











3 comments:

  1. we e e..... Ada temen artikel....
    Cekidot di blog q juga ya....

    http://berburu.info/jbatik-software-pembuat-motif-batik

    ReplyDelete